Sunday, August 13, 2017

Persiapan Dasar Sebelum Belajar ke Tiongkok

Live Sketching Beijing Agriculture Exhibition Centre. Sumber: Penulis, 2017
欢迎光临.
Setahun yang lalu, kuteringat saat-saat momen transisi jiwa raga ini yang berpindah ruang dari negeri kepulauan menuju negeri tiongkok. Nah, karena itu, ingin sedikit berbagi tentang hal-hal dasar yang perlu dipersiapkan sebelum berangkat dan melanjutkan studi ke Negeri Tiongkok sana. Berikut ini aku coba kasih rangkuman singkat beberapa hal yang sekiranya bisa dipersiapkan itu: 1. Urus Visa Pelajar (X). Bisa dilakuin dan diurus di Kedutaan atau perwakilan kedutaan tiongkok di daerah tertentu, tentunya setelah teman-teman menerima admission notice dan Form JW02/01 dari kampus/instansi terkait. Info Visa bisa dilihat di http://www.mfa.gov.cn/ce/ceindo/indo/xnyfgk/t341115.htm 2. Dokumen-dokumen. Jangan lupa bawa persyaratan yang diminta kampus. Semisal admission notice, form JW, notarized transcript dan ijazah, dll (Biasanya tertera di email atau admission notice). Jangan lupa juga untuk perpanjang dan urus surat-surat yang kebetulan mau habis di Indonesia semisal KTP, SIM dll. Biar ga kepikiran pas udah disana. Hehe. 3. Makanan dan Obat-obatan. Mulai belanjain barang-barang yang sekiranya susah diperoleh disana dan hanya ada di Indonesia atau untuk stock beberapa minggu selama penyesuaian, terutama makanan dan obat-obatan. Semisal, obat-obatan (ie. tolak a*gin, minyak kayu putih, koyo, obat diare), bumbu instan, kecap, dll sesuai kebutuhan. Untuk kawan-kawan yang beasiswa, perlu sedikit berhemat sebelum kita buka rekening bank karena uang pocket money baru akan di TF setelah satu bulan (tergantung dari pihak kampus). 4. Aplikasi dan Software. Mengingat di Tiongkok ada pembatasan penggunaan beberapa website dan software dan beberapa harus menggunakan VPN, bahkan sempat ada isu bahwa VPN juga akan diblokir. SOal ini, maka lebih baik download aolikasi-aplikasi yang sekiranya bakal dibutuhin sebelum berangkat. Tekhusus VPN, software2 pendukung studi, dll. Download Software dasar penunjang. Semisal Wechat (Social Messaging China), Pleco (Kamus bahasa Mandarin), Chinese skill (Latihan bahasa), Baidu map (Peta khusus Tiongkok), dll. Ini akan berguna untuk survival hidup disana mengingat sedikit orang yang bisa berbahas inggris jadi mau tidak mau kita sedikit mempelajari bahasa-bahasa dasar mandarin. 5. Peralatan. Bawa peralatan secukupnya dan yang sekiranya tidak bisa ditemukan disana. Semisal, batik, oleh-oleh kecil dari Indonesia (untuk keperluan Cultural Festival), Baju secukupnya (tidak perlu khawatir karena disana juga bisa membeli baju sesuai musim), dan mungkin beberapa buku referensi indonesia sesuai studi kita yang sangat penting. Karena disana akan lebih menggunakan ebook. Sekian hal-hal umum yang bisa dipersiapkan sebelum keberangkatan. Hal-hal diatas itu secara umum saja dan selebihnya bergantung dari kebutuhan teman-teman juga. So, jangan takut dan selalu bersikap optimis ya menuju keberangkatan :D

0 comments:

Post a Comment